Rekomendasi Anime dengan Tokoh Utama Pemalas

Seorang tokoh utama dalam anime tidak perlu selalu memiliki kemampuan jenius, cerdas, memiliki kemampuan tersembunyi ataupun yang lainnya. Terkadang anime dengan seorang tokoh utama pemalas-pun bisa menjadi daya tarik tersendiri bagi para penyuka anime. Meskipun sang tokoh utama pemalas, jarang bergerak dan terkadang seperti anti sosial atau lebih tepatnya tidak terlalu banyak berinteraksi.

Seperti yang saya ketik diatas, anime dengan tokoh utama pemalas memiliki daya tarik tersendiri bagi para penyuka anime. Kemungkinan besar anime jenis ini biasanya sering menampilkan komedi ringan yang cocok ditonton selagi sedang bersantai. Berikut saya sajikan beberapa daftar anime dengan tokoh utama pemalas.

Gabriel White (Gabriel DropOut)

Gambar: otakuusamagazine.com

Glabriel White adalah malaikat tercerdas disurga, suatu saat ia diutus ke bumi sebagai manusia untuk mempelajari perilaku manusia di zaman sekarang. Namun, Grabriel sendiri malah lalai akan tugasnya dan mulai menjadi pemalas akibat kecanduan game yang sedang populer saat itu. Akibat hal tersebut Gabriel mulai dianggap sebagai salah satu malaikat yang jatuh ke bumi.

Hajime Kindaichi (Kindaichi Case File)

Gambar: crunchyroll.com

Hajime Kindaichi adalah seseorang dengan kepribadian pemalas dan juga mesum. Namun, dibalik semua itu ia memiliki sebuah otak yang sangat jenius sehingga ia sering dipanggil pihak kepolisian untuk membantu memecahkan beberapa khasus yang rumit yang tidak dapat dipecahkan oleh pihak kepolisian.

Hina (Hinamatsuri)

Gambar: anime-planet.com

Nitta adalah seorang pewaris keluarga Yakuza, suatu hari ia mendapati sebuah bola berukuran besar jatuh di apartemennya. Bola tersebut berisi seorang gadis bernama Hina, Hina memaksa dirinya untuk tinggal bersama diapartemen dengan Nitta. Karena terpaksa oleh suatu alasan Nitta pun mengijinkan Hina untuk tinggal bersamanya. Hina memiliki kebiasan buruk yaitu tidur dikelas dari jam pertama sampai waktu istirahat disekolahnya.

Sakata Gintoki (Gintama)

Gambar: otaku-indon.blogspot.com

Sakata Gintoki merupakan seorang Samurai yang pemberani dan merupakan seorang pahlawan. Bersama katana dan teman-temannya ia berjuang melawan kejahatan dan menolong orang-orang yang sedang dalam bahaya. Namun dibalik semua itu, Gintoki mempunyai kebiasan malas yang buruk seperti tidur-tiduran, judi dan minum-minuman keras.

Glenn Radars (Rokudenashi Majutsu Koushi to Akashic Records)

Gambar: less-real.com

Glenn Radars adalah seorang ahli sihir yang tidak dapat diremehkan kemampuannya, suatu saat ia dipaksa oleh temannya untuk mengajar disebuah sekolah sihir. Namun karena ia benar-benar terpaksa menjadi seorang guru, pada hari pertama ia mengajar Glenn malah terlambat masuk kelas. Sesampainya didalam kelas Glenn kemudian menyuruh anak didiknya belajar sendiri, akibat cara didikannya yang terkesan keterlalauan. Seorang siswi yang bernama Sistine menentangnya dan berakhir dengan duel sihir antara Sistine dan Glenn, karena Glenn tidak serius menanggapi duel tersebut ia pun jadi kalah.

Doma Umaru (Himouto! Umaru-chan)

Gambar: otakotaku.com

Doma Umaru merupakan sosok siswi teladan disekolahnya, ia juga merupakan salah satu contoh murid baik bagi para murid lainnya disekolahnya. Berbanding terbalik dengan kenyataan, bahwa Umaru merupakan seorang Otaku pemalas dirumahnya. Sesampainya dirumah ia mulai menggunakan mode pemalasnya dan mulai beraktivitas ala Otaku seperti main game dan nonton anime. Bukan hanya itu ia juga sering membuat kakak laki-lakinya kerepotan karena efek dari sifat pemalasnya tersebut.

Nobi Nobita (Doraemon)

Gambar: doraemon.fandom.com

Doraemon merupakan anime lawas yang sampai saat ini masih on going, dalam anime ini ada seorang tokoh utama yang tentu saja sudah kita kenal namanya yaitu Nobi Nobita. Nobita adalah anak SD yang sangat pemalas, akibat kemalasannya tersebut pula ia sering mendapatkan nilai rendah bahkan sampai dapat nilai nol dimata ujiannya. Bukan hanya itu ia juga terlalu sering bergantung kepada alat ajaib yang serba instan milik Doraemon sehingga membuatnya lebih bergantung kepada Doraemon dibandingkan dengan usahanya sendiri.

Hikigaya Hachiman (Oregairu)

Gambar: maximono.com

Hikigaya Hachiman adalah seorang jomblo abadi karena trauma yang ia dapat setelah ditolak cewek di masa SMP, akibat traumanya tersebut ia memilih anti sosial dimasa SMA-nya dan terkesan pendiam seperti pemalas. Namun karena berbagai alasan Hikigaya terpakasa bergabung dengan klub relawan bersama dua teman perempuannya yaitu Yui dan Yukinoshita, bersama-sama mereka menyelesaikan berbagai masalah yang diterima oleh klub tersebut.

Oreki Houtaru (Hyouka)

Gambar: hyouka.wikia.com

Oreki Houtarou adalah seorang siswa yang memiliki kepribadian malas dan lebih suka menghemat tenaga dibandingkan dengan bersosialisasi. Namun karena dipaksa kakaknya ia bergabung dengan Klub Sastra, Houtarou sebenarnya memiliki kemampuan yang cerdas terbukti dari beberapa kasus yang berhasil ia pecahkan.  Namun karena sifat malasnya tersebut ia lebih memilih diam menghemat energi seminimal mungkin, agar dapat mau memecahkan sebuah kasus Houtarou harus diberi sedikit paksaan oleh temannya yang bernama Chitanda Eru.

Tanaka (Tanaka-kun wa Itsumo Kedaruge)

Gambar: thechuunicorner.com

Tanaka kegiatan kesehariannya hanya bermalas-malasan, seperti tidur, tidur dan tidur. Bahkan untuk berjalanpun Tanaka tak jarang harus digendong oleh temannya bernama Oota. Meskipun sangat pemalas, Tanaka selalu berjuang untuk mencapai tujuannya. Yaitu berjuang agar dipermudah saat sedang bermalas-malasan, seperti olahraga agar tidak keseleo saat bermalas-malasan, melatih skill bermalas-malasan, berdoa kepada Dewa agar dimudahkan saat bermalas-malasan, bahkan ia rela melempar banyak uang kepada dewa yang ada dikuil agar doa-nya tersebut dikabulkan tak jarang juga ia mengancam Dewa kuil agar permohonannya tersebut dapat dikabulkan.


Semoga artikel kali ini dapat bermanfaat.

Terima kasih sudah membaca!

*

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama